Universitas Tadulako kembali menyelenggarakan Open Turnamen Tenis Lapangan Rektor Untad Cup II yang resmi dibuka pada Rabu pagi (12/11/2025) bertempat di Lapangan Stadium Olahraga Untad.
Turnamen yang memperebutkan total hadiah Rp110 juta ini diikuti ratusan atlet dari berbagai daerah di Indonesia, dengan partisipasi tercatat dari 15 provinsi, antara lain Sulawesi Utara, Kalimantan, Gorontalo, Ternate, dan Sulawesi Tengah.
Acara pembukaan turut dihadiri oleh Ketua Umum Pengurus Pusat Persatuan Tenis Seluruh Indonesia (PP PELTI), Nurdin Halid, yang secara resmi membuka turnamen tersebut. Dalam sambutannya, ia menyampaikan apresiasi atas inisiatif Universitas Tadulako dalam menghadirkan ajang olahraga berskala nasional di Palu.
“Turnamen ini tidak hanya menjadi wadah kompetisi, tetapi juga bentuk nyata pembinaan tenis di daerah. Kehadiran atlet muda dan senior sekaligus menunjukkan kesinambungan antara generasi pembina dan penerus prestasi,” ujar Nurdin Halid.
Dikesempatan yang sama, Rektor Universitas Tadulako, Prof. Dr. Ir. Amar, S.T., M.T., IPU., ASEAN Eng., menyampaikan bahwa Rektor Untad Cup II merupakan lanjutan dari turnamen yang telah sukses digelar pada tahun sebelumnya. Ia menuturkan, penyelenggaraan kali ini mendapat sambutan yang jauh lebih besar dari komunitas tenis di seluruh Indonesia.
“Alhamdulillah, antusiasme peserta meningkat signifikan. Jumlah peserta lebih banyak, cakupan daerah lebih luas, dan hadiah juga bertambah. Ini menandakan bahwa semangat olahraga tenis terus tumbuh di kalangan masyarakat,” jelas Prof Amar.

















Lebih lanjut, ia menegaskan bahwa kegiatan ini bukan sekadar pertandingan, tetapi juga bagian dari komitmen Untad dalam memperkuat budaya olahraga dan memperkenalkan fasilitas olahraga kampus yang kini semakin representatif.
“Universitas Tadulako ingin berperan aktif dalam pengembangan olahraga tenis di Sulawesi Tengah. Melalui turnamen ini, kami ingin menunjukkan bahwa Untad siap menjadi tuan rumah kegiatan olahraga berskala nasional,” tambahnya.
Sementara itu, Ketua Umum PP PELTI juga menyoroti pentingnya dukungan lembaga pendidikan terhadap pembinaan olahraga. Ia menilai langkah Untad merupakan contoh sinergi antara pendidikan tinggi dan olahraga prestasi yang patut diapresiasi.
“PELTItengah mendorong pembinaan tenis berbasis sport science yang tentu membutuhkan dukungan infrastruktur dan kolaborasi lintas sektor. Karena itu, peran perguruan tinggi seperti Untad menjadi sangat strategis,” tuturnya.
Turnamen Tenis Rektor Untad Cup II akan berlangsung hingga 16 November 2025 dengan mempertandingkan sejumlah kategori, mulai dari profesional, pasangan bebas, hingga kelompok umur. Kompetisi ini diharapkan tidak hanya melahirkan atlet berprestasi, tetapi juga memperkuat citra Kota Palu sebagai salah satu pusat kegiatan olahraga di kawasan timur Indonesia. AA
