LPPM Untad Bersama Dinas CIKASDA Sulteng Libatkan 60 Mahasiswa KKN Tematik Untuk Turunkan Kemiskinan Ekstrim

  • Post author:

Sebanyak 60 Mahasiswa Universitas Tadulako (Untad) Angkatan 109 bersama Dinas Cipta Karya dan Sumber Daya Air (CIKASDA) Provinsi Sulawesi Tengah telah memulai Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik usai pembekalan pada Jumat (19/09/2024) lalu. Program dengan tema “Aksi Tematik Menurunkan Kemiskinan Ekstrim Melalui Pekarya Jaringan Irigasi” turut dihadiri Dr. Eng. Ir. Andi Rusdin selaku Wakil Rektor Bidang Akademik Untad.

Program ini  bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pengelolaan sumber daya air yang lebih baik.

Pelepasan 60 mahasiswa peserta KKN pada Sabtu (21/09/2024) tadi dilaksanakan di Kantor CIKASDA Sulteng yang dipandu langsung oleh Dr. Andi Ruly Djanggola SE.,M.Si selaku Kadis CIKASDA.

Dikonfrimasi melalui Dr. Adrianton, SP, MP selaku Penanggung Jawab KKN Tematik – LPPM Untad menuturkan bahwa Program KKN Tematik ini diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan tentang kondisi sosial, perekonomian dan pendidikan formal dan non formal serta pemberdayaan masyarakat yang dirancang sebagai salah satu upaya dalam membantu pemerintah dan masyarakat dalam mewujudkan masyarakat yang cerdas, sehat dan sejahtera melalui Lembaga Penelitian Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Tadulako

Mahasiswa KKN tematik akan di tempatkan di berbagai daerah di sulaweai tengah diantaranya : 1) Kabupaten Tolitoli Kecamatan Galang, Desa Ginunggung, Lantapan dan Kecamatan Dondo Desa Malomba, 2) Kabupaten Buol  Kecamatan Tiloan Desa Boilan, 3) Kabupaten Parigi Moutong Kecamatan Ongka  Malino Desa Tinombala Jaya, dan Bosagon Jaya, Kecamatan Mepanga Desa Kota Raya  Selatan, Kecamatan Kasimbar, Desa Kasimbar Palapi, Kecamatan Tinombo Selatan Desa Sinei, Kecamatan Parigi Selatan, Desa Dolago Padang, Nambaru dan Purwosari,  4) Kabupaten Donggala, Kecamatan Dampelas, Desa Malonas, serta 5) Kabupaten Sigi,  Kecamatan Sigi Biromaru, Desa Loru, dan Kecamatan Kinovaro, Desa Porame.

Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan mahasiswa tentang kondisi sosial, ekonomi, dan pendidikan masyarakat, serta memberikan solusi praktis untuk permasalahan di lapangan.

Dengan menggabungkan pengetahuan akademik dengan pengalaman praktis dari Dinas Cikasda, diharapkan program KKN Tematik ini dapat memberikan kontribusi signifikan dalam upaya pemerintah untuk mengurangi kemiskinan ekstrim di Sulawesi Tengah. Afdal/AA