Pada Rabu (04/10/2023) pagi, Universiti Sains Malaysia (USM) dan Untad menandatangani MoU Kerjasama bertempat di Ruang Rektor, Gedung Rektorat Untad.
Dalam kesempatan tersebut, pihak Universiti Sains Malaysia menyampaikan bahwa kerjasama ini akan berfokus pada beberapa hal diantaranya ;
- Pertukaran Mahasiswa/Staff
- Program Akademik
- Penelitian
- Workshop dan program pelatihan
- Pertukaran Hasil Publikasi
- Hubungan dan kerjasama akademis lainnya yang akan diidentifikasi dan disepakati bersama oleh para pihak dari waktu ke waktu
“ Dalam perjanjian Kerjasama ini, kami akan banyak membangun Kerjasama dari bidang pertukaran mahasiswa, dosen dan staf sekaligus penyelenggaraan konferensi. Selain itu dalam waktu dekat kami akan membuat workshop untuk mahasiswa S2 dan S3 terkait pembuatan tesis. Terakhir, kami ucapkan trima kasih atas sambutan hangat dari Untad,” ujar pihak Universiti Sains Malaysia.
Dikesempatan yang sama, Prof. Dr. Ir. Amar, ST.,MT.,IPU.,ASEAN Eng selaku Rektor menyampaikan apresiasinya atas Kerjasama antara Untad dan USM.
“ Kami sangat mengapresiasi Kerjasama yang sudah terimplementasi dengan baik ini di Untad. Kerjasama merupakan kekuatan untuk kita sebagai perguruan tinggi terkait MBKM dari Kementerian kita, untuk lebih aktif dalam Kolaborasi dan membangun mitra. Pada kesempatan ini kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak atas tersusunya plan terkait sharing pengetahuan dengan Mahasiswa kami. Harapannya ini akan memberikan kekuatan bagi perguruan tinggi kami yang memiliki visi untuk menjadi kampus berskala Internasional,” ujar Prof. Amar.
Usai sambutan-sambutan, acara kemudian dilanjutkan dengan penandatanganan MoU yang ditutup dengan penyerahan cendramata dan sesi foto bersama. AA