Proses pemilihan Rektor Universitas Tadulako Periode 2023 – 2027 memasuki Tahap Penetapan bakal calon. Untuk mempersiapkan proses Tahapan selanjutnya, panitia melakukan proses pengambilan dan penetapan nomor urut bagi keenam bakal calon.
Proses penetapan dan pengambilan nomor urut tersebut berlangsung di Media Center Lantai 2 Universitas Tadulako pada Rabu (21/09/2022). Keenam bakal calon Rektor Untad secara berurut sebagaimana dalam berita acara panitia pilrek sesuai Pasal 6 ayat 4 dalam tata tertib, yaitu :
Nomor urut 1 Prof. Dr. Ir. Abdul Rahim, S.T.P, M.P.
Nomor urut 2 Prof. Dr. Ir. Amar, S.T., M.T.
Nomor urut 3 Dr. Lufsyi Mahmudin, S.Si., M.Si.
Nomor urut 4 Prof. Dr. Muhammad Khairil, M.H. M.Si.
Nomor urut 5 Dr. Muhtar Lutfi, SE, M.Si.
Nomor urut 6 Dr. Nurhayadi, M.Si.
Proses pengambilan dan penetapan nomor urut Bakal Calon Rektor Untad berlangsung lancar. Setelah proses tersebut, dilanjutkan dengan tahap berikutnya yaitu Pengumuman dan Sosialisasi Bakal Calon Rektor Universitas Tadulako yang akan dilaksanakan pada tanggal 22-30 September 2022. Author : Angel/Editor : AA