Dalam rangka penyusunan Dokumen Akreditas Program Studi Untad, Pusat Layanan Akreditasi & Sistem Penjaminan Mutu Internal (PUSLAK SPMI) LPPMP Untad menggelar “Pelatihan Penyusunan Dokumen Akreditasi Program Studi Untad” secara offline dan online pada Selasa (08/12/2020) Pagi yang diikuti 50 peserta perwakilan dari 50 prodi Untad yang turut menjadi tim penyusun dokumen akreditas prodi bertempat di Gedung Media Center Untad Lantai I.
Pelaksanaan Pelatihan dilatarbelakangi dengan adanya Peraturan BAN PT No 4 Tahun 2017 tentang Kebijakan Penyusunan Instrumen Akreditasi (Instrumen Akreditasi Prodi 4.0) sehingga perlu melakukan penyusunan Dokumen Akreditas Program Studi berdasarkan instrument akreditasi prodi 4.0 sehingga terjadi persamaan persepsi di semua prodi sesuai dengan instrument akreditas prodi 4.0.
Pelatihan turut menghadirkan dua pemateri diantaranya ;
- Dr. Ir. Abdul Makhsud DEA, Asesor Nasional dan Ketua Lembaga Penjaminan Mutu Universitas Muslim Indonesia – Makassar
- Bpk. Syamsu, M.Si selaku Koordinator PUSLAK SPMI LPPMP Untad
Dalam sambutannya, Prof. Dr. Ir. Mahfudz, MP selaku Rektor Untad menyambut hangat narasumber asal Universitas Muslim Indonesia – Makassar serta menyampaikan harapannya terkait pelatihan hari ini.
“ Secara keseluruhan, sebelumnya ada 7 standar terkait akreditasi yang kini memiliki 9 standar. Walaupun semangat akreditasi di beri ruang untuk tidak melakukan re akreditasi tetapi selaku perguruan tinggi yang besar kita tidak boleh puas dengan apa yang telah kita dapatkan. Akreditasi menjadi barometer terkait pelaksanaan pengelolaan suatu institusi. Kita harus berjuang dan tidak menyerah untuk beradaptasi dengan regulasi baru ini. Sebelumnya dari Akrediatasi “A, B dan C” kini bertransformasi menjadi Akreditasi “Unggul” “Baik Sekali” dan “Baik”. Oleh karena itu saya mengharapkan agar semua prodi siap untuk menyiapkan akreditasi ditengah sistem akreditasi prodi yang baru. Saya juga meminta kepada ketua LPPMP untuk me-list prodi yang sudah jatuh tempo pada tahun 2021. Terima kasih banyak juga kepada narasumber yang telah bersedia untuk berbagi ilmu kepada kita semua.” Ujar Prof. Mahfudz.
Acara yang turut dihadiri Ketua LPPMP, Sekretaris LPPMP, Kepala, Koordinator dan Sekretaris PUSLAK SPMI LPPMP Untad kemudian dilanjutkan dengan pemberian materi oleh kedua narasumber dan Tanya jawab antar pemateri dan peserta. AA