Rektor Kukuhkan 2 Profesor Di Wisuda Untad ke 93

  • Post author:

Universitas Tadulako (Untad) kembali mengukuhkan 2 profesor  pada  gelaran Wisuda ke 93 yang dilaksanakan pada Senin(20/8) Pagi di Auditorium Utama Untad. Keduanya adalah Prof. Dr Amar akbar Ali ST,MT serta Prof.Dr.Ir H Muhammad Galib Ishak MS yang berasal dari Fakultas Teknik Untad.

Dalam sambutannya, Prof. Dr. Ir. H. Muhammad Basir, SE MS selaku Rektor Untad menyampaikan penghargaannya kepada dua Profesor baru Untad atas amanah yang diberikan.

” Tiada kata yang lebih bermakna selain ungkapan rasa syukur yang mengiringi Dies Natalis ke 37, pengukuhan dua Profesor serta Wisuda Untad ke 37. Atas semua berkah bagi Untad serta bagi kita semua.  Perkenankan saya mengucaplan selamat kepada Prof. Dr. Amar Akbar Ali ST MT dan Prof. Dr. Ir. H Galib Ishak MS  atas amanah baru untuk menduduki Jabatan Akademik tertinggi bagi seorang Akademisi. Sesungguhnya jabatan Profesor bukanlah akhir melainkan merupakan awal kebangkitan.” Ujar Prof. Muhammad Basir.

Dalam pesan almamaternya kepada para Wisudawan yang berjudul  ‘Keberhasilan yang bermakna, Prof. Muhammad Basir menegaskan bahwa sebagai alumni yang berbudi luhur hendaknya harus memperhatikan 3 hal yaitu jangan biarkan jadi diri tergerus oleh sepercik kesombongan, jangan takut untuk berubah dan yang terakhir harus mempu menghilangkan hal-hal yang tidak baik dalam diri dan menjadi insan yang membanggakan.

Pada kesempatan ini, rektor Untad juga memberikan piagam penghargaan kepada Drs. Apoly Bala Mpd yang telah menciptakan lagu sekaligus arranger hymne Untad 35 tahun lalu.

Diantara para tamu undangan yang hadir, Wisuda Untad ke 93 kali ini turut dihadiri Drs. Hidayat Lamakarate M.Si selaku Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Tengah serta Mantan Rektor Universitas Tadulako periode 1994-1998, Drs. H. Aminuddin Ponulele, M.Si. WIsuda Untad ke 93 ini mengukuhkan sebanyak 691 lulusan  yang terdiri atas : 35 Wisudawan Fakultas Kedokteran, 21 Wisudawan Fapetkan,75 Wisudawan Fakultas Ekonomi , 7 Wisudawan Fakultas Kesehatan Masyarakat, 34 Wisudawan Fakultas Pertanian, 35 Wisudawan FMIPA,  15 Wisudawan Fakultas Kehutanan, 180 Wisudawan FKIP, 79 Wisudawan Fakultas Hukum, 48 Wisudawan Fakultas Teknik, 60 Wisudawan FISIP. Total Wisudawan sejak awal resminya kampus Tadulako hingga saat ini telah mencapai 64.096 Wisudawan.

Adapun lulusan terbaik dalam Wisuda kali ini adalah sebagai berikut :

1. Wisudawan Dengan IPK Tertinggi, Gede Teguh Nugraha, No Stambuk E 281 14 036 asal Jurusan Agroteknologi – Fakultas Pertanian dengan IPK 3.92 (Pujian)

2. Wisudawan Tercepat, Sri Handayani, No Stambuk E 321 14 007 Jurusan Agribisnis – Fakultas Pertanian dengan lama Studi 3 Tahun, 9 bulan, 17 hari.

3. Wisudawan Termuda, Siti Rahma, No Stambuk E 321 14 146  Jurusan Agribisnis – Fakultas Pertanian kelahiran 19 Mei 1998. (Gelar S1 diusia 20 tahun).

Penulis : Riska Fitrah Sari/Humas Untad

Editor : AA