Halal Bihalal FEB : Rektor Untad Tegaskan Komitmen Kemandirian Kampus dan Digitalisasi

  • Post author:

Halal Bihalal dan Silaturahmi Civitas Akademika Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Tadulako, Rektor Untad, Prof. Dr. Ir. Amar, ST., MT., IPU., ASEAN Eng, menyampaikan sejumlah program strategis untuk mempersiapkan universitas menuju kemandirian dan digitalisasi. Kegiatan yang diselenggarakan di Dekanat FEB dihadiri oleh jajaran rektor dan segenap civitas akademika FEB pada Kamis (10/04/2025) pagi.

Di awal sambutan, Rektor mengungkapkan bahwa momentum Halal Bihalal ini adalah waktu tepat untuk saling membersihkan hati dan memperkuat komitmen bersama demi kemajuan universitas.

Lebih lanjut, Rektor memaparkan dua program unggulan untuk mendukung transformasi Untad. Pertama, pembangunan dana abadi universitas, yang akan dihimpun melalui kontribusi alumni, dosen, dan unit usaha kampus. Dana abadi ini diharapkan menjadi sumber dana jangka panjang yang memberikan jaring pengaman bagi mahasiswa kurang mampu serta mendukung berbagai program strategis Untad.

“Dana abadi bukan sekadar simpanan, melainkan komitmen kami untuk memastikan akses pendidikan tidak terhambat kendala finansial,” kata Prof. Amar.

Selain itu, rektor juga menyampaikan komitmennya dalam mewujudkan digitalisasi kampus melalui program “One Click”, sebuah sistem digital terintegrasi yang menyatukan seluruh website fakultas ke dalam satu portal utama. Sistem ini diharapkan menyederhanakan layanan informasi dan administrasi, mempercepat akses data bagi mahasiswa, dosen, dan seluruh sivitas akademika.

Dalam kesempatan tersebut, Rektor juga menyoroti dua program prioritas universitas: Berani Cerdas dan Berani Sehat. Program Berani Cerdas bertujuan memperluas akses pendidikan melalui peningkatan kuota KIP Kuliah dan kerja sama dengan pemerintah daerah, sedangkan Berani Sehat menargetkan visi “Satu desa Satu dokter” dengan dukungan dana abadi dan program pemberdayaan di bidang kesehatan.

“Pendidikan dan kesehatan adalah fondasi pembangunan bangsa. Kita harus memastikan setiap lapisan masyarakat memiliki kesempatan yang sama untuk berkembang,” tegasnya.

Kegiatan tersebut juga menjadi kesempatan Dekan FEB yang baru, Prof. Wahyuningsih, S.E., M.Sc., Ph.D. untuk memperkenalkan visinya melalui program Sapta Cita pada masa jabatannya di 2025–2027. Tujuh pilar yang dimaksud meliputi: Go Internasional, Berakhlak Mulia, Tata Kelola yang Baik, Kemitraan Strategis, Pola Pikir Riset, Budaya Prestasi, dan Penguatan Lembaga.

Tak berhenti di situ, dalam kesempatan tersebut Rektor juga mengumumkan bahwa sehubungan dengan rencana perayaan Dies Natalis ke-45 Untad, pihak universitas tengah mempersiapkan film dokumenter sejarah Untad. Film dokumenter ini diharapkan dapat mengabadikan perjalanan panjang dan keberhasilan Untad, yang akan dirilis bersamaan dengan agenda wisuda pada 21 April 2025. Acara wisuda tersebut juga akan diramaikan oleh peluncuran unit-unit usaha kampus dan penggunaan seragam resmi untuk senat serta wisudawan.

Acara Halal Bi Halal tersebut kemudian di isi oleh tausiah yang disampaikan oleh H. Faizal Asdar, Lc., MA, yang sekaligus merupakan dosen FEB. Dalam tausiahnya, Ustaz Faizal menerangkan bahwa Halal Bihalal adalah tradisi yang mengandung dua nilai utama: saling memaafkan dan mempererat silaturahmi.

“Halal Bihalal mengajarkan kita untuk mengakui kesalahan, memaafkan secara tulus, dan memperbaharui ikatan batin. Nilai inilah yang menjaga keharmonisan dalam kehidupan kampus di tengah berbagai tantangan,” jelas Ustaz Faizal.

Ia menekankan bahwa tausiah tersebut adalah refleksi nilai spiritual yang menguatkan semangat kerja sama dan kekeluargaan, sekaligus menjadi landasan bagi penerapan nilai-nilai sosial di era digital.

Selanjutnya, acara FEB ditutup dengan doa dan foto bersama.

Selepas kunjungan ke FEB, Rektor serta segenap jajaran pimpinan universitas turut menghadiri undangan dari FKIP (Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan) yang juga melakukan Halal Bihalal pada kamis siang. AA & Wahyu