Rektor Luncurkan Program Kampus Sehat dan Untad Healing

  • Post author:

Pada Jumat (20/10/2023) pagi, Rektor bersama segenap civitas akademika Untad meluncurkan program “Kampus Sehat & Untad Healing” usai senam sehat bertempat di halaman Auditorium Untad.

Dalam penyampaiannya, Prof. Dr. Ir. Amar ST.,MT.,IPU.,ASEAN Eng menuturkan terkait dasar implementasi Kampus Sehat & Untad Healing kedepannya.

“ Beberapa hari lalu kami sudah rapat dengan pihak Dirjen, dan diharapkan bahwa Kampus Sehat sudah dapat terimplementasikan di kampus kita meliputi Kesehatan Administrasi, Keuangan dsb termasuk Kesehatan Jasmani civitas akademika Untad melalui program ‘Kampus Sehat – Untad Healing’. Dibeberapa kampus, program Kampus Sehat turut berkolaborasi dengan pihak Dharma Wanita-nya. Sehingga telah diputuskan bahwa setiap bulan akan dilaksanakan senam sehat setiap minggu ketiga bulan berjalan tingkat universitas,” jelas Prof. Amar.

Selain itu, Rektor turut menjelaskan bahwa Untad Healing penting untuk dilakukan agar sehat tak hanya jasmani saja melainkan sehat secara mental (Rohani).

Kemudian Rektor turut memaparkan bahwa terdapat himbauan adanya Wilayah Kampus Bebas Kekerasan dan NAPZA sehingga setelah senam akan ada tes urine yang dilaksanakan oleh Satuan Tugas Pencegahan, Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika ( Satgas P4GN) bagi segenap civitas akademika Untad. AA