Sebanyak 448 Mahasiswa Untad Ikuti pembekalan KKN Angkatan 111

Pada Rabu, 16 April 2025, Universitas Tadulako (Untad) menyelenggarakan Pembekalan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Reguler Angkatan 111 yang bertempat di Lantai 3 Gedung Pascasarjana Untad. Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Dr. Lukman Nadjamuddin, M.Hum, Ketua Panitia Dr. Adrianto Sp., M.P., para sivitas akademika, serta mahasiswa peserta KKN.

Acara pembekalan diawali dengan laporan dari Ketua Panitia Pelaksana, Dr. Adrianto Sp., M.P., yang menyampaikan bahwa pembekalan dilaksanakan selama dua hari, yaitu pada 16–17 April 2025. Sementara itu, pemberangkatan mahasiswa ke lokasi KKN dijadwalkan pada 21–23 April 2025.

“Sebanyak 448 mahasiswa dari 10 fakultas terlibat dalam kegiatan ini, dengan didampingi oleh 21 dosen pendamping lapangan. Rinciannya adalah: Fakultas Hukum sebanyak 243 mahasiswa, Fakultas Kesehatan Masyarakat 43 mahasiswa, Fakultas Teknik 38 mahasiswa, Fakultas Pertanian 34 mahasiswa, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik 33 mahasiswa, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan 17 mahasiswa, Fakultas Peternakan dan Perikanan 16 mahasiswa, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam 10 mahasiswa, Fakultas Kehutanan 9 mahasiswa, serta Fakultas Ekonomi dan Bisnis 4 mahasiswa. Lokasi penempatan KKN tersebar di beberapa kecamatan, antara lain Palu Barat, Tatanga, Palu Timur, Palu Selatan, Mantikulore, Palu Utara, Labuan, dan Sindue,”jelasnya.

Dalam sambutannya, Ketua LPPM Dr. Lukman Nadjamuddin, M.Hum, menekankan pentingnya KKN sebagai mata kuliah wajib yang harus diikuti mahasiswa sebelum menyelesaikan studi. Ia mengingatkan mahasiswa agar dapat beradaptasi dan berinteraksi dengan masyarakat, serta mampu memberikan solusi, gagasan, dan kontribusi positif di lokasi KKN.

“Ketika sesampainya di lokasi KKN saya berharap mahasiswa untuk jaga nama baik kampus kita, waktu satu bulan akan terasa singkat jika dijalani dengan kebahagiaan, semangat, dan kebersamaan,” pesannya. Ia juga berharap, pengabdian yang dilakukan mahasiswa dapat membangkitkan kinerja masyarakat dan memberikan dampak positif bagi lingkungan sekitar.