Komisi Senat 2 Untad Gelar FGD Transformasi Penelitian, Pengabdian, dan Inovasi Menuju PTNBH

Komisi Senat 2 Universitas Tadulako mengadakan kegiatan Focus Group Discussion (FGD) dengan tema Transformasi Penelitian, Pengabdian, dan Inovasi Menuju Perguruan Tinggi Negeri Berbadan Hukum (PTNBH). Kegiatan ini dilaksanakan pada Kamis, 28 November 2024, bertempat di Hotel Helsinki.

Ketua panitia, Dr. Arwan, SKM., M.Kes., dalam laporannya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan agenda penting yang telah direncanakan oleh Komisi Senat 2.

“Urgensi pelaksanaan kegiatan ini tentu menjadi satu agenda yang ada dikomisi 2 tentunya melalui perencanaan yang sudah kami diskusikan berkaitan dengan mitra kita di komisi 2 yakni LPPM dimana tugas utama dari LPPM berkaitan dengan transformasi penelitian, pengabdian dan inovasi saya kira sangat relevan dengan kewenangan yang ada di komisi 2,”paparnya.

Sementara itu, Prof. Dr. Ir. Zaenal, MT, selaku Ketua Komisi 2, dalam sambutannya menekankan pentingnya sinergi antara Komisi 2 dengan mitra kerja.

“Kegiatan ini merupakan suatu kegiatan yang menurut komisi 2 hal yang sangat penting didalam upaya bagaimana komisi 2 dapat bersinergi dengan beberapa mitra kerja di dalam pengembangan, penelitian, pengabdian dan inovasi tersebut. Dan kami juga berharap bahwa FGD ini akan melahirkan beberapa usulan-usulan yang akan membantu meningkatkan kualitas pengelolaan penelitian, pengabdian, dan inovasi yang kita jalankan bersama ini,”tuturnya.

Kegiatan tersebut dibuka secara resmi oleh Sekretaris Senat Akademik Untad, Muhammad Iqbal, ST, MT, yang mewakili Ketua Senat Akademik Universitas Tadulako. Dalam sambutannya, ia menyampaikan harapan agar FGD ini memberikan kontribusi nyata terhadap penyusunan dokumen PTNBH.

“Kami berharap kegiatan FGD ini mampu menghasilkan ide-ide strategis yang terdokumentasi dengan baik. Dokumen tersebut nantinya akan menjadi masukan berharga bagi tim penyusun PTNBH yang saat ini dipimpin oleh Prof. Rosmala,” ujarnya.

Setelah pembukaan, acara dilanjutkan dengan sesi pemaparan materi dari narasumber yang kompeten di bidangnya, yaitu Dr. Lukman, M.Hum., Prof. Marsetyo, M.Sc.Ag., Ph.D., Pasjan Satrimafitrah, S.Si., M.Si., Ph.D., dan Dr. Adrianton, SP, MP. Diskusi yang berlangsung interaktif ini diharapkan menjadi langkah strategis dalam mempercepat transformasi Universitas Tadulako menjadi Perguruan Tinggi Negeri Berbadan Hukum (PTNBH), dengan penelitian, pengabdian, dan inovasi sebagai pilar utama pengembangannya.