Dalam rangka meningkatkan kapasitas dosen dibidang publikasi penelitian/jurnal berskala Nasional dan Internasional, Workshop Pengembangan Kapasitas Dosen Untad 2018 dengan tema “Empowering Tadulako University Reputation Through SINTA” digelar pada Rabu (25/04) Pagi bertempat di Media Center Lantai III Untad.
Dalam sambutannya, Dr. Darmawati Darwis, M.Si selaku Ketua Panitia Workshop menuturkan pentingnya meregistrasi jurnal penelitian di situs pengindeks peneliti resmi.
“ Seperti yang telah kita ketahui bersama, terpublikasinya penelitian para akademisi sekalian di Jurnal International memiliki pengaruh yang besar terhadap Universitas Tadulako. Kegiatan hari ini merupakan salah satu upaya Rektor kita untuk mendorong hal tersebut. Faktanya, dari 1.471 Dosen yang ada di Untad saat ini, baru 434 orang saja yang teregistrasi di Google Scholar dan Science and Technology Index (SINTA). Kami pun telah menghimbau di setiap Fakultas untuk mendata dosen mana saja yang telah teregistrasi sehingga dapat diketahui berapa jumlah dosen yang dapat dibantu agar dapat teregistrasi juga di situs pengindeks peneliti. Untad juga telah memiliki software yang dapat mengedintifikasi tingkat kemiripan jurnal penelitian sehingga dapat mencegah plagiarisme.” Jelas Dr. Darmawati.
Pada kesempatan yang sama, Prof. Dr. Ir Muh Basir, SE. MS selaku Rektor Untad menghimbau dalam sambutannya agar para peserta workshop dapat menerapkan ilmu yang didapat sehingga bisa segera menerbitkan Jurnal diberbagai situs pengindeks peneliti yang telah direkomendasikan oleh Dikti.
“ Melihat fakta bahwa 70,5% dosen Untad belum teregistrasi di Google Scholar dan SINTA merupakan jumlah yang sangat besar. Jika para dosen telah memiliki publikasi Nasional dan Internasional akan tetapi belum teregistrasi di situs pengindeks peneliti, maka share yang para akademisi Untad lakukan selama ini masih belum terhitung poinnya. Oleh karena itu, penting buat para akademisi untuk memiliki publikasi jurnal Internasional yang teregistrasi di situs pengindeks peneliti seperti Google Scholar dan Science and Technology Index (SINTA). Alhamdulilah, Para akademisi seperti Wakil Rektor, Dekan dan beberapa dosen lainnya telah memiliki jurnal terpublikasi di hampir semua situs pengindeks penelitian.” Ujar Prof. Basir
“ Saya berharap mulai dari saat ini semakin banyak para dosen lainnya yang terpacu untuk ikut serta mempublish penelitiannya di tingkat Internasional. Tentu saja semuanya membutuhkan proses untuk dilakukan. Oleh karena itu, hari ini peserta akan diajari untuk membuat sign account agar nantinya pihak Dikti dapat mendeteksi publikasi yang telah dibuat oleh Bapak/Ibu sekalian sehingga dapat meningkatkan peringkat Universitas Tadulako dibidang publikasi penelitian.” Tambah Prof Basir.
Usai sambutan dari Rektor Untad, Acara yang dihadiri oleh Wakil Rektor, Para Dekan serta peserta workshop yang berasal dari kalangan Dosen PNS, Non PNS dan BLU kemudian dilanjutkan dengan pemberian Materi oleh Wakil Rektor Bidang Kerjasama, Prof. Dra. Merry Napitupulu, M.Sc., Ph.D tentang cara registrasi jurnal dan membuat akun di Google Scholar dan Science and Technology Index (SINTA). AA