Sambut Ramadhan 1437 H, LDK UPIM & 10 LDF Adakan Pawai Akbar

  • Post author:

Kamis (02/06) Lembaga Dakwah Kampus Unit Pengkajian Islam Mahasiswa (LDK UPIM) bersama dengan 10 Lembaga Dakwah Fakultas (LDF) Universitas Tadulako (Untad) menggelar pawai akbar dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadhan 1437 H.

Koordinator Syiar dan Dakwah LDK UPIM sekaligus Kordinator Lapangan (Korlap) pawai tersebut mengatakan, pelaksanaan pawai itu merupakan agenda opening untuk program Ramadhan dari LDK UPIM bersama dengan 10 LDF se-Untad, yaitu Ramadhan di Kampus.

“Ramadhan Jingga, Ramadhan Peduli”, menjadi tema umum yang diangkat dalam agenda akbar yang dikenal dengan sebutan RDK ini. RDK mempunyai beberapa rangkaian acara seperti bakti sosial, tablig akbar, kajian akbar, sahur on the road, buka bersama anak yatim,” jelas Wandi.

 

Ketua umum LDK UPIM Herlangga Adiputra berharap, melalui agenda pawai akbar bisa menjadi salah satu motivasi seluruh keluarga besar Universitas Tadulako untuk semakin mempersiapkan diri menuju Ramadhan yang sudah didepan mata.

“Kami berharap, dengan pawai akbar yang kami laksanakan pada hari ini, dapat menjadi momentum untuk mengingatkan kembali kepada kita semua, khususnya kepada keluarga besar Universitas Tadulako, agar semkin mempersiapkan diri menjelang kedatangan bulan Ramadhan yang tinggal menghitung hari,” imbuhnya.

Menaggapi hal ini, Rektor Untad Prof Dr Ir Muhammad Basir SE MS secara langsung menyampaikan apresiasinya dihadapan massa pawai. “Kami selaku pimpinan universitas sangat mengapresiasi dengan adanya pawai ini dalam rangka menyambut Ramadhan ini, kita berharap dengan adanya agenda seperti ini kedepannya Untad akan jauh lebih baik” ujarnya.