Fakultas Hukum Universitas Tadulako (Untad) kembali bekerjasama dengan Mahkamah Konstitusi (MK) dalam penayangan persidangan sengketa Pilkada serentak yang telah digelar beberapa waktu lalu.
Video Conference ini berlangsung di ruangan senat Fakultas Hukum pada Selasa (26/01) yang dihadiri berbagai kalangan termasuk dosen-dosen untad, para simpatisan dan pendukung pasangan calon yang disidangkan dan masyarakat yang ingin menyaksikan persidangan gugatan pilkada serentak baik Gubernur maupun Bupati.
Perkara yang disidangkan kali ini yakni pemilihan bupati dan wakil bupati Bangai Laut, Banggai, Sigi, Tolitoli dan Morowali Utara serta pemilihan gubernur dan wakil gubernur Sulteng.
Sesuai yang dikutip dari laman website Mahkamah Kontitusi http://www.mahkamahkonstitusi.go.id/ perkara yang disidangkan tersebut dengan nomor perkara 15/PHP.GUB-XIV/2016 (Pilgub Sulteng), 4/PHP.BUP-XIV/2016 (Pilbub Morut), 29/PHP.BUP-XIV/2016 (Pilbub Sigi), 20/PHP.BUP-XIV/2016 (Pilbub Balut), 55/PHP.BUP-XIV/2016 (Pilbub Toli-Toli) dan 62/PHP.BUP-XIV/2016 (Pilbub Balut).
Untuk stabilitas keamanan selama video conference berlangsung nampak puluhan aparat kepolisian sedang berjaga-jaga di luar ruangan tempat digelarnya video conference.