Sabtu (12/12) Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Pertanian Universitas Tadulako (Untad) mengadakan seminar dengan mengangkat tema “Develop Entrepreneurship Skill to Face AEC ( Asean Economic Community).
Kegiatan ini bertempat di gedung Research Center dihadiri oleh wakil bidang akademik Dr Rustam Rauf SP MP dan wakil dekan bidang kemahasiswaan Dr Samsuddin Laude SP MP serta pemateri dari Banua Coklat yang sering mengisi materi dalam seminar-seminar kewirausahaan.
Ketua Bem Faperta dalam sambutannya mengatakan kegiatan seminar ini sangat bermanfaat untuk mahasiswa untuk meningkatkan skill dalam berwirausaha dan menjadi bekal dalam kehidupan setelah selesai dari dunia kampus.
“Seminar ini merupakan kegiatan terakhir sebelum melakukan pergantian pucuk pimpinan Bem Faperta. Dengan terlaksananya seminar ini kita berharap agar para peserta mendapatkan bekal dan pengetahuan mengenai dunia wirausaha untuk kehidupan sesudah kuliah karna berharap menjadi PNS itu belum pasti,” ujar Abdul Jaib.
Selain itu ia menambahkan persiapan dalam menghadapi Masyrakat Ekonomi Asean (MEA) sangat penting utamanya mahasiswa sebagai Agent of Change. “Beberapa saat lagi kita akan masuk dalam masyarakat ekonomi asean, dengan tema seminar kali ini semoga mahasiswa mampu menggali potensinya,” singkatnya.
Sementara itu wakil dekan bidang akademik Dr Rustam Rauf SP MP dalam sambutannya menyampaikan apresi dengan terselenggaranya kegiatan seminar kewirausahaan oleh BEM Faperta untuk membangun semangat berwirausaha.
“Kegiatan ini sangat penting bagi kita, saya mengrapkan agar kita semua belajar dari perjalanan wirausahawan yang telah sukses seperti Bob Sadino (alm) yang memulai bisnisnya dengan usaha yang kecil, tetapi mampu berkembang besar seiring berjalannya waktu,” ujarnya.
Lebih lanjut, ia mengimbau agar mahasiswa membangkitkan semangatnya dalam mengembangkan wirausaha dan terus belajar megolah bisnis. “Banyak tempat untuk belajar termasuk wirausawan lokal yang ada,” singkat Dr Rustam.