Diwakili Dr.Eng. Ir. Andi Rusdin, ST., M.T., M.Sc selaku Wakil Rektor bidang Akademik dan Dr. Muhammad Din, SE, M. Si., Ak selaku Koordinator Praktisi mengajar, Universitas Tadulako pada Selasa (07/05/2024) Pagi menghadiri Seremoni Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) bertempat di Ruang Graha Utama Gedung A, Lantai III, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi – Jakarta Pusat.
Seremoni tersebut digelar berkenaan dengan ditetapkannya Perguruan Tinggi Pelaksana (PTP) Program Praktisi Mengajar (PM) Angkatan IV Tahun 2024 melalui Surat Keputusan Direktur Jendral Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi.
Kehadiran Untad adalah untuk melakukan penadatanganan PKS Program Praktisi Mengajar Angkatan 4 Tahun 2024; Implementasi dan Kendala Program Praktisi Megajar Angkatan 4 Tahun 2024; dan Diskusi terkait strategi meningkatkan Jumlah Dosen Prakatisi Mengajar untuk berkolaborasi dengan Dosen. AA