Forum Wakil/Pembantu Rektor II Perguruan Tinggi Negeri (PTN) se-Indonesia menggelar Rapat Kerja Nasional (Rakernas). Kali ini, Universitas Tadulako (Untad) diberikan amanah untuk menggelar gawean itu. Bertempat di Hotel Santika, Rakernas yang berlangsung selama empat hari ini dibuka langsung oleh Ketua Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK RI), Dr H Harry Azhar Azis MA, pada Kamis (7/4).
Ketua BPK dalam sambutan menyampaikan bahwa Rakernas ini harus dijadikan ruang sharing antara para wakil/pembantu rektor II. Ini harus dilakukan agar para pejabat yang bersentuhan langsung dengan manajemen administrasi dan keuangan ini dapat berbagi informasi untuk pengembangan pengelolaan PTN di Indonesia.
“Rakernas ini harus menghasilkan formula untuk penguatan peran para wakil/pembantu rektor II. Selaku Ketua BPK yang bertugas mengawasi dan memeriksa seluruh instansi atau satuan kerja, saya terbuka menerima masukan. Saya harapkan, Rakernas ini menghasilkan rekomendasi bagi kami, khususnya juga bagi pengambil kebijakan,” jelas Dr Harry Azhar Azis.
Sementara itu, Ketua Forum, Eduart Wolok ST MT menyampaikan bahwa Rakernas itu rutin dilakukan oleh Forum Wakil/Pembantu Rektor II PTN se-Indonesia. Dalam setahun, ujar Eduart Wolok, Rakernas dilaksanakan tiga kali. Pelaksanaan Rakernas yang rutin ini bertujuan untuk menyamakan persepsi terkait pengelolaan institusi, terutama di bidang keuangan.
“Melalui forum ini, kami terus berdiskusi untuk penguatan peran kami sebagai wakil rektor yang bersentuhan dengan keuangan. Dalam implementasi, kami harus mengelola keuangan ini dengan benar dan tepat, dan sesuai dengan regulasi yang ada,” ujar Eduart Wolok.
Dalam kesempatan itu, turut hadir pula, Wakil Gubernur Sulawesi Tengah, H Sudarto SH MHum, para wakil rektor Untad, dan seluruh wakil/pembantu rektor II dan direktur/kepala biro keuangan PTN se-Indonesia. (tq)