LPDP Laksanakan Sosialisasi di Untad

  • Post author:

Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) menggelar sosialisasi di Universitas Tadulako (Untad), pada Senin (21/3) di Research Center Untad. Kehadiran LPDP di Untad ini dilaksanakan atas kerjasama antara Untad dengan The Consortium of Eastern Indonesia State Universities (CEISU).

Rektor Untad menyerahkan cindera mata kepada Direktur Dana Kegiatan Pendidikan LPDP (Foto Taqyuddin Bakri)
Rektor Untad menyerahkan cindera mata kepada Direktur Dana Kegiatan Pendidikan LPDP (Foto Taqyuddin Bakri)

Dalam sosialisasi itu, hadir langsung Direktur Dana Kegiatan Pendidikan LPDP, Dr Abdul Kahar MPd. Dalam sosialisasi itu, Dr Abdul Kahar mengajar mahasiswa dan dosen Untad yang akan lanjut studi ke jenjang S2 dan S3 untuk menaikkan kualitas diri. Hal ini dilakukan agar dapat bersaing untuk mendapatkan beasiswa LPDP.

Apalagi, saat ini, baik mahasiswa maupun dosen, ujar Dr Abdul Kahar, hanya bisa memilih satu sponsor beasiswa dari pemerintah, yaitu beasiswa LPDP. Beberapa waktu lalu, jelas Dr Abdul Kahar, pemerintah telah menyatukan penyaluran beasiswa melalui satu lembaga, yaitu LPDP.

“Untuk dosen, sebelum masuk ke LPDP, harus mendaftar dulu di Dikti. Setelah itu, baru diajukan berkasnya ke LPDP,” jelas Dr Abdul Kahar.

Lebih lanjut, Dr Abdul Kahar menyampaikan bahwa beasiswa LPDP memiliki berbagai keunggulan, salah satunya pendaftaran yang bisa dilakukan sepanjang tahun. Dengan begini, calon penerima beasiswa dapat mendaftar kapan saja di laman LPDP sesuai target studi yang akan dilakukan.

Sementara itu, Rektor Untad, Prof Dr Ir Muhammad Basir Cyio SE MS mengapresiasi kedatangan LPDP ke Untad. Kedatangan ini, jelas Prof Basir Cyio dapat menjadi motivasi bagi mahasiswa dan dosen, serta dapat menjadi sumber informasi utama mengenai seluk-beluk LPDP.

Turut hadir dalam sosialisasi itu, Direktur CEISU, Dr Ilham Makhmud, para guru besar dari Newcastle University, serta para rektor dan dosen dari perguruan tinggi di kawasan timur Indonesia. (tq)